Milad SMAN 15 Pekanbaru ke-11 Meriah

Pekanbaru – SMAN 15 Pekanbaru menggelar perayaan Milad dengan meriah pada 10 Febuari 2025. Acara ini menjadi ajang bagi para siswa untuk menunjukkan kreativitas dan keterampilan mereka dalam berbagai bidang.

Salah satu sorotan utama dalam perayaan ini adalah penampilan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) yang dibawakan oleh siswa kelas X dan XII. Berbagai tema P5 ditampilkan dengan menarik, mulai dari seni pertunjukan seperti dance, tari daerah dan vokal solo yang mencerminkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Selain itu, kelas XI turut berpartisipasi dengan mengadakan bazar yang menjajakan berbagai produk hasil kreativitas mereka. Mulai dari makanan dan minuman bazar ini menarik perhatian para pengunjung dan menjadi salah satu kegiatan yang paling diminati.

Kepala SMAN 15 Pekanbaru, Slamet S.pd, dalam sambutannya mengapresiasi antusiasme seluruh siswa dan guru dalam menyukseskan acara ini. “Perayaan Milad ini bukan hanya sekadar peringatan ulang tahun sekolah, tetapi juga wadah bagi siswa untuk menunjukkan bakat dan keterampilan mereka. Semoga kegiatan ini semakin mempererat kebersamaan dan semangat belajar di SMAN 15 Pekanbaru,” ujarnya.

Acara Milad ini juga dimeriahkan dengan berbagai hiburan, mulai dari pertunjukan seni hingga penampilan ekstrakurikuler seoerti tim tari, pasus, dan penampilan perkelas. Dengan suksesnya perayaan ini, SMAN 15 Pekanbaru berharap dapat terus mencetak generasi yang kreatif, inovatif, dan berkarakter sesuai dengan nilai-nilai Pancasila. (DEP)